Pengaruh Corporate Social Responsibility Dan Kepuasan Pelanggan Terhadap Citra Perusahaan Perumda Tirta Uli Kota Pematangsiantar

Authors

  • Melati Sitorus Fakultas Ekonomi Universitas Simalungun Author
  • Resna Napitu Fakultas Ekonomi Universitas Simalungun Author
  • Anggiat Sinurat Fakultas Ekonomi Universitas Simalungun Author

DOI:

https://doi.org/10.36985/2fvj3e89

Keywords:

Corporate Social Responsibility, Kepuasan Pelanggan, Citra Perusahaan

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh Corporate Social Responsibility dan kepuasan pelanggan terhadap citra perusahaan perumda Tirta Uli Kota Pematangsiantar. Populasi penelitian yaitu pelanggan Perumda Tirta Uli Kota Pematangsiantar yang menerima program CSR hibah air minum Bagi Masyarakat yang Berpenghasilan Rendah (MBR) sebanyak 716 pelanggan. Pengambilan sampel dengan menggunakan rumus slovin sebanyak 42 sampel dan dengan menggunakan Accidental Sampling. Dari hasil pengujian yang dilakukan penulis dengan program SPSS V. 2.5 hasil perhitungan regresi linear berganda yaitu Y 9,500 + 1,145 X1 + 0,581 X2. Variabel Corporate Social Responsibility (X1) dan kepuasan pelanggan (X2), berpengaruh positif terhadap variabel citra perusahaan (Y) Perumda Tirta Uli Kota Pematangsiantar. Jika nilai X1 dinaikkan satu satuan, maka nilai Y akan naik sebesar 1,145 dengan asumsi X2 konstan. Selanjutnya jika X2 dinaikkan satu satuan akan berpengaruh terhadap nilai Y sebesar 0,581 dengan asumsi nilai X1 tetap (konstan). Hasil perhitungan dengan uji t diperoleh nilai dari variabel Corporate Social Responsibility dengan variabel citra perusahaan menunjukkan nilai thitung sebesar (5,495) nilai t tabel sebesar (1,684) dengan signifikan 0,000 0,05. Nilai Fhitung sebesar 118,911 dan nilai Ftabel 3,24 (df2 n-k 42-3 39) dengan nilai signifikan 0.000 karena nilai signifikannya kurang dari 5% (0,05) maka variabel Corporate Social Responsibility (X1) dan kepuasan pelanggan (X2) berpengaruh positif dan signifikan secara Bersama - sama (simultan) terhadap variabel citra perusahaan (Y). Nilai (R2) yang diperoleh sebesar 0,859 atau 85,9% citra perusahaan dipengaruhi oleh corporate social responsibility dan kepuasan pelanggan secara simultan (Bersama - sama) dan diperoleh nilai R square diketahui bahwa koefisien determinasi (R2) yang diperoleh sebesar 0,859 atau 85,9% citra perusahaan dipengaruhi oleh Corporate Social Responsibility dan kepuasan pelanggan secara simultan (Bersama - sama) berpengaruh, sedangkan sisanya yaitu 14,1% (100 % - 85,9%)  citra perusahaan dipengaruhi oleh faktor lainnya yang tidak di bahas dalam penelitian ini

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2024-07-30

How to Cite

Sitorus, M., Napitu, R., & Sinurat, A. (2024). Pengaruh Corporate Social Responsibility Dan Kepuasan Pelanggan Terhadap Citra Perusahaan Perumda Tirta Uli Kota Pematangsiantar. Manajemen: Jurnal Ekonomi, 6(2), 401 – 419. https://doi.org/10.36985/2fvj3e89

Similar Articles

1-10 of 49

You may also start an advanced similarity search for this article.