PENGARUH PEMBERIAN BIOCHAR DAN POC TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI TANAMAN PAKCOY (Brassica rapa L.) PADA TANAH ULTISOL

Authors

  • Lince Romauli Panataria Fakultas Pertanian Program Studi Agroteknologi Universitas Methodist Author
  • Parsaoran Sihombing Fakultas Pertanian Program Studi Agroteknologi Universitas Methodist Author
  • Boyma Sianturi Fakultas Pertanian Program Studi Agroteknologi Universitas Methodist Author

Keywords:

biochar, POC, Ultisol, Pakcoy

Abstract

 

Penelitian ini dilakukan di lahan praktikum Fakultas Pertanian, Universitas Methodist Indonesia, Jl. Harmonika Baru, Tj. Sari, dengan ketinggian tempat ± 32 meter dpl. Penelitian ini dilaksanakan bulan Juli sampai dengan September 2019. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian biochar dan POC terhadap pertumbuhan dan hasil pakcoy(Brassica rapa L.) pada tanah ultisol. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan 2 faktor. Faktor pertama adalah biocharterdiri dari 4 taraf yaitu : A0= 0 g/polybag (kontrol), A1= 100g/polybag, A2 = 150kg/polybag, A3 = 200 g/polybag. Faktor kedua adalah POC terdiri dari 3 taraf yaitu : N1= 5 cc/l air, N2 = 10cc/l air, N3 = 15 cc/l air. Hasil penelitian menunjukkan bahwa biochar berpengaruh nyata terhadap tinggi tanaman umur 5 MST, jumlah daun umur 5 MST, bobot segar per plot dan panjang akar tetapi berpengaruh tidak nyata terhadap bobot segar per sampel. Perlakuan POC berpengaruh nyata terhadap jumlah daun umur 5 MST dan bobot segar per plot tetapi berpengaruh tidak nyata terhadap tinggi tanaman, bobot segar per sampel dan panjang akar. Interaksi biochar dan POC berpengaruh tidak nyata terhadap seluruh parameter pengamatan.

Downloads

Published

2024-09-20