PERANAN PENDIDIKAN PANCASILA DAN KEWARGANEGARAAN  DALAM MENANGANI PERILAKU BULLYING PESERTA DIDIK KELAS VIII SMP MUHAMMADIYAH 21 SERBELAWAN TAHUN PELAJARAN 2023/2024

Authors

  • Rony Andre Ch Naldo Universitas Simalungun Author
  • Sariaman Gultom Universitas Simalungun Author
  • Netty Mewahaty Simbolon Universitas Simalungun Author
  • Ainun Rangkuti Universitas Simalungun Author

DOI:

https://doi.org/10.36985/hgcb2s63

Keywords:

PPKn, Bullying, Peserta Didik

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis dan mengetahui peranan Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan dalam menangani perilaku bullying peserta didik kelas VIII SMP Muhammadiyah 21 Serbelawan serta untuk menganalisis dan mengetahui langkah dan strategi yang dilakukan guna menangani bullying yang terjadi pada peserta didik kelas VIII SMP Muhammadiyah 21 Serbelawan. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif. Pendekatan deskriptif, alat pengumpulan data dan analisis data yang digunakan adalah observasi, wawancara, serta angket yang dilakukan dengan dokumentasi. Lokasi penelitian dilakukan di SMP Muhammadiyah 21 Serbelawan. Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKn) memiliki peran yang sangat penting dalam menangani perilaku bullying di kalangan peserta didik kelas VIII SMP Muhammadiyah 21 Serbelawan. Melalui pembelajaran konsep, pembentukan sikap, sosialisasi aturan dan norma, serta penguatan peran sekolah, PPKn membantu menciptakan lingkungan sekolah yang aman, tentram, dan menghormati martabat semua individu. Langkah dan strategi dalam menangani perilaku bullying peserta didik kelas VIII SMP Muhammadiyah 21 Serbelawan yaitu dilaksanakan pendidikan tentang bullying dan penyuluhan atau ceramah rutin, menyediakan Bimbingan Konseling (BK) sebagai tempat pengaduan bullying, dan pendekatan personal Guru terhadap korban bullying, penegakan aturan dan sanksi terhadap pelaku bullying. pelibatan seluruh komponen sekolah dalam memonitor, menindak, dan memberikan pembinaan kepada peserta didik yang dilakukan secara kolaboratif baik itu Guru, wali kelas ataupun Guru BK dan juga pelibatan seluruh peserta didik dalam menjaga lingkungan sekolah yang aman dan bebas bullying

Downloads

Download data is not yet available.

Published

2024-04-30

How to Cite

PERANAN PENDIDIKAN PANCASILA DAN KEWARGANEGARAAN  DALAM MENANGANI PERILAKU BULLYING PESERTA DIDIK KELAS VIII SMP MUHAMMADIYAH 21 SERBELAWAN TAHUN PELAJARAN 2023/2024. (2024). Jurnal Moralita : Jurnal Pendidikan Pancasila Dan Kewarganegaraan, 5(1), 17-25. https://doi.org/10.36985/hgcb2s63

Similar Articles

1-10 of 39

You may also start an advanced similarity search for this article.

Most read articles by the same author(s)