PENGARUH PEMBERIAN BOKASHI KOTORAN KAMBING DAN DOSIS PUPUK ZA TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI TANAMAN SAWI PUTIH (Brassica rapa L.)

Authors

  • Marulitua Sipayung Universitas Simalungun ( USI )
  • Jonner Purba Universitas Simalungun ( USI )
  • RizaFahrur Rozi Universitas Simalungun ( USI )

DOI:

https://doi.org/10.36985/jra.v1i2.218

Keywords:

Bokashi, Bobot bersih, Kotoran Kambing

Abstract

Penelitian dilaksanakan mulai November 2018 sampai Februari 2019. Penelitian dilaksanakan di Nagori Bah Biak, Kecamatan Sidamanik, Kabupaten Simalungun dengan ketinggian tempat ± 950 meter dpl. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh dosis bokashi kotoran kambing dan dosis pupuk ZA pada pertumbuhan dan produksi sawi putih (Brassica rapa L.).Penelitian menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) Faktorial yang terdiri dari 2 faktor, yaitu Bokashi Kotoran Kambing (B) 4 taraf, yaitu B0 (Tanpa bokashi kotoran kambing atau kontrol), B1 (bokashi kotoran kambing 3,6 kg/plot), B2 (bokashi kotoran kambing 4,8 kg/plot), B3 (bokashi kotoran kambing 6 kg/plot). Faktor kedua yaitu Pupuk ZA (Z) dengan 3 taraf, yaitu Z1 ZA 48 gram/plot), Z2 (ZA 60 gram/plot), Z3 (ZA 72 gram/plot). Parameter yang diamati yaitu panjang daun (cm) umur 15, 30, 45 HST, bobot bersih per tanaman (kg), bobot bersih per plot (kg). Hasil pengamatan di analisis sidik ragamdanujilanjutBNJ. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian bokashi kotoran kambing dan pemberian pupuk ZA berpengaruh nyata terhadap semua parameter pengamatan, sedangkan interaksi pemberian bokashi kotoran kambing dan pemberian pupuk ZA berpengaruh nyata terhadap panjang daun umur 15, 30, 45 HST dan memberikan pengaruh tidak nyata terhadap bobot bersih per tanaman  dan bobot bersih per plo

Downloads

Published

2019-08-21

How to Cite

Marulitua Sipayung, Jonner Purba, & RizaFahrur Rozi. (2019). PENGARUH PEMBERIAN BOKASHI KOTORAN KAMBING DAN DOSIS PUPUK ZA TERHADAP PERTUMBUHAN DAN PRODUKSI TANAMAN SAWI PUTIH (Brassica rapa L.). Rhizobia : Jurnal Agroteknologi, 1(2), 57 –. https://doi.org/10.36985/jra.v1i2.218