Pelatihan Pemanfaatan Media Pembelajaran Berbasis Kebutuhan Siswa Bagi Guru Di SMP YPK Pematangsiantar
DOI:
https://doi.org/10.36985/yjc2x695Keywords:
Media, Pembelajaran, TehnikAbstract
Program pengabdian kepada masyarakat ini bertajuk "Pelatihan Pemanfaatan Media Pembelajaran Berbasis Kebutuhan Siswa bagi Guru SMP YPK Pematangsiantar" bertujuan untuk meningkatkan kemampuan guru dalam mengembangkan media pembelajaran yang sesuai dengan kebutuhan siswa. Kegiatan ini melibatkan mitra yaitu guru dan siswa SMP YPK Pematangsiantar. Kegiatan ini menggunakan metode pelatihan. Kegiatan diawali dengan kunjungan awal untuk menganalisis situasi dan kebutuhan para guru di lokasi. Dari hasil kunjungan disepakati bahwa kegiatan ini difokuskan pada peningkatan kemampuan guru dalam mengembangkan media pembelajaran sesuai kebutuhan siswa. Kegiatan ini mengadakan empat kali pertemuan. Monitoring dan penilaian untuk menindaklanjuti hasil kegiatan PkM dilakukan di akhir kegiatan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa setelah melalui kegiatan pengabdian kepada masyarakat, guru mampu memahami dan mengimplementasikan teori dan teknik pengembangan media pembelajaran berdasarkan kebutuhan siswa
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Krissi Wahyuni Saragih, Sulfansa Almiza, Luska Roito Sirait, Idrus Agustin
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.